Biodata Penulis

Banjarmasin, Banjarmasin/ Kalimantan Selatan, Indonesia
Saya Auni Aulia Muftiany kelahiran Banjarmasin pada tanggal 5 Juni 1994, sekarang saya melanjutkan study saya di Universitas Muhammadiyah Malang sebagai Mahasiswa Alih jenjang. ^_^

Kamis, 13 Oktober 2016

Budaya, Ciri Khas, dan Makanan dari Kota Banjarmasin, Kalimantan Selatan


Disini saya akan menjelaskan dan menceritakan tentang beberapa budaya, ciri khas dan makanan yang terdapat di Kota Banjarmasin yang berada di Pulau Kalimantan tepatnya di Provinsi Kalimantan Selatan. Banjarmasin merupakan ibu kota Provinsi Kalimantan Selatan. Kota Banjarmasin ini dijuluki sebagai Kota Bungas yaitu Bersih Unggul Nyaman Gagah Aman Serasi. Dan arti kata lain bungas yaitu cantik atau gagah dalam bahasa banjar.

Oke, yang pertama saya akan mengulas tentang tarian yang ada di Banjarmasin

Tarian Baksa Kambang

Baksa Kambang 

Pada jaman dahulu Tarian Baksa Kambang berkembang di lingkungan kraton Banjar. Fungsi tarian ini adalah untuk menyambut tamu dari negara lain atau keraton lain, untuk jaman sekarang tetap fungsinya. Selain itu Tarian Baksa Kambang juga dipentaskan dalam acara keluarga seperi Khitanan, Nikahan, pentas seni dll. Untuk melakukan tarian ini para penari membawa Kembang Bogam yaitu rangkaian dari berbagai jenis bunga diantaranya bunga mawar,bunga kantil,bunga melati,dan bunga kenanga. Fungsi bunga nanti tersebut nanti akan diberikan kepada tamu yang hadir. Untuk jumlah penari biasanya ganjil dan tarian ini menceritakan seorang putri yang bermain di taman bunga dan sedang menari. Tarian ini dalam pentasnya diiringi oleh gamelan yang beriarama lagunya yang sudah baku,yaitu seperti Lagu Ayakan dan Jangklong atau sering disebut Kambang Murni.

Ciri Khas Banjarmasin

Ciri khas kebudayaan Banjar sangatlah bervariasi dimana kita dapat mengetahui apa dari ciri-ciri masyarakat banjar, karena mereka mempunyai cirri yang sangat berbeda. Ciri Khas tersebut turun menurun dari tetuanya masyarkat banjar hingga  sampai sekarang ini. Salah satu cirri khas banjar yaitu kain sasirangan. kain sassirangan ini adalah kain khas Kalimantan Selatan yang telah turun menurun keasliannya hingga sekarang ini.

Image result for ciri khas sasirangan banjarmasin 
 

Menurut para tetua masyarakat Banjarmasin kain sasirangan ini dulunya adalah sebagai ikat kepala (laung), juga sebagai sabuk dipakai untuk laki-laki, serta sebagai selendang,  kerudung, atau udat (kemben) oleh kaum wanita. Kain ini juga sebagai pakaian adat dipakai pada upacara-upacara adat, bahkan digunakan pada pengobatan orang sakit. Tapi saat ini, kain sasirangan peruntukannya tidak lagi untuk spiritual sudah menjadi pakaian untuk kegiatan sehari-hari, dan merupakan cirri khas sandang dari Kalsel. Di Kalsel, kain sasirangan merupakan salah satu kerajinan khas daerah yang perlu dilestarikan dan dikembangkan.

Proses pembuatan kain sasirangan ini tidaklah mudah harus terlebih dahulu mempunyai keahlian dalam berbagaicara untuk menghasilkan kain yang maksimal. Langkah pertama yaitu kita harus menyiapkan kainnya terlebih dahulu, kemudian kain yang tadi di sirang terlebih dahulu dan di potong secukupnya.Kemudian kain tersebut di gambar dengan motif-motif kain adat lantar disirang kemudian di jahit. Kemudian tariklah benang kain yang telah kita jahit tersebut, dengan maksud untuk mengencangkannya. Selanjutnya yaitu proses mewarnai sasirangan tersebut, setelah seluruh kain di beriwarna maka bersihkanlah seluruh kain tersebut hingga bersih. Yang terakhir jemurlah kain sasirangan tersebut.

Kuliner khas Banjarmasin

Warung kuliner terapung di atas air di kota Banjarmasin
Image result for pasar terapung sotoImage result for pasar terapung soto 

Kalau setiap daerah mempunyai makanan khas daerah tersebut, Kalsel pun juga mempunyai khas makanan yang sangat banyak, menarik dan sangat enak. Kalau berkunjung ke Kalsel,pasti akan berjumpa dengan warung-warung di pinggir jalan dengan berbagai menu khas banjar yang menarik. Di banjar ada sebuah lokasi dimana orang dapat berjual beli di atas air, yaitu pasar terapung. DI pasar terapung inilah orang melakukan jual beli melalui “klotok” disana juga banyak terdapat makanan khas Banjarmasin berikut adalah kuliner khas Banjar:

Bagi anda berkunjung ke Banjarmasin lalu ingin menikmati berbagai masakan khas Banjar, inilah beberapa lokasi yang seingat penulis untuk bisa dikunjungi.


· Seperti longtong Banjar yang paling dikenal adalah lontong orari terletak di Jalan Pahlawan atau Kampung Melayu Banjarmasin, serta beberapa lokasi lain dipinggir jalan. Soto Banjar juga menyebar di mana-mana tetapi paling dikenal adalah Soto Yana Yani Sungai Jingah, atau soto Bang Amat dan soto Bawah Jembatan Banua Anyar. Soto Banjar yang juga enak sambil menikmati di atas sungai berada di tengah Pasar Terapung.

Image result for makanan khas soto banjar

Masakan Laksa, serabi, kue 41 macam


·       Antara lain nama wadai (penganan/kue), bingka, bingka barandam, kararaban, kikicak, bulungan hayam, kelalapon, cingkarok batu, wajik, apam, undi-undi, untuk-untuk, sarimuka, wadai balapis, cincin, cucur, lamang, cakodok, gaguduh, ronde, ilat sapi, garigit, sasagun, lupis, pais pisang, hintalu karuang, wadai satu, gincil, katupat balamak, bubur sagu, serabi, putri salat, patah, pais sagu, pais waluh,dadar gulung, agar-agar habang, wadai gayam, amparan tatak, sarikaya, dan lainnya masih banyak lagi
Sementara masakan Banjar secara umum, atau paling lengkap ada gangan waluh, sambalacan, papuyu dan haruan baubar, urap iwak bapais, iwak basanga, dan lain-lainnya.
Nasi kuning, ini adalah masakan khas banjar, masakan ini biasanya dijual pada pagi hari.

Image result for nasi kuning haruan
 Nah itu dia yang diatas merupakan budaya, ciri khas dan masakan khas banjar, sekian dulu yaa terimakasih telah membaca ^_^
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar